PENGARUH PEMBERIAN KAPSUL EKSTRAK SARI CARICA PAPAYA LAM TERHADAP SKALA NYERI DISMENOREA

  • Rila Rindi Antina STIKes Ngudia Husada Madura

Abstract

Menstruasi merupakan kejadian yang secara alami (normal) terjadi pada wanita yang memasuki usia reproduktif. Menstruasi terjadi karena uterus melepaskan dinding endometriumnya secara periodik. Salah satu masalah menstruasi yang sering muncul adalah dismenorea. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penurunan skala nyeri dismenorea dengan penggunaan kapsul sari carica papaya.

          Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah quesy eskperimental melalui pendekatan Pretest-Posttest None quivalent Control Group. Sampel diambil dengan  menggunakan sampling non probabilitas dengan tekhnik sampling asidental. Hasil data penelitian dilakukan uji bivariat dengan uji T test dengan α : 0,05.

Hasil uji statistik T-Test menunjukkan hasil 0,002 sehingga lebih kecil dari α, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian kapsul sari daun papaya (carica papaya Lam) terhadap penurunan nyeri menstruasi.

Berdasarkan hasil penelitian tersebut, rebusan daun pepaya bisa digunakan sebagai terapi alternatif untuk mengurangi nyeri menstruasi.

Published
2021-09-25
Section
Articles