PENGARUH PENYULUHAN TENTANG STIKER P4K TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN IBU HAMIL DI PUSTU MIMBO BANYUPUTIH SITUBONDO TAHUN 2018

PENGARUH PENYULUHAN TENTANG STIKER P4K TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN IBU HAMIL DI PUSTU MIMBO BANYUPUTIH SITUBONDO TAHUN 2018

  • Astik Umiyah FIK Universitas Ibrahimy
Keywords: Pengetahuan, Penyuluhan, dan Stiker P4K.

Abstract

Pengaruhnya pengetahuan ibu hamil dengan stiker P4K yaitu masih banyak persalinan ditolong oleh dukun atau keluarga, masih banyaknya persalinan berlangsung di rumah, sehingga apabila terjadi komplikasi yang perlu dirujuk maka tidak cukup waktu untuk melakukan rujukan, derajat kesehatan ibu yang rendah pada saat hamil. Adapun penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui peningkatan pengetahuan ibu hamil tentang Stiker P4K. Desain penelitian yang digunakan adalah pra eksperimen (Pre eksperimental) dengan rancangan “One Group Pretest–Posttest Design”. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu hamil yang bertempat di Dusun Mimbo. Dengan Metode sampling menggunakan teknik Total  Sampling dengan jumlah responden 59 ibu. Teknik pengambilan data dengan media  kuesioner, dilaksanakan pada bulan Mei 2018. Selanjutnya pengolahan dan analisa data menggunakan uji statistik software SPSS yaitu uji “Wilcoxon Match Pairs Test” dengan tingkat kemaksimalan a = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji statistic sebesar 0,00 sehingga H0 ditolak yang artinya ada pengaruh yang signifikan dari intervensi penyuluhan terhadap tingkat pengetahuan ibu hamil tentang Stiker P4K.

References

Arikunto. 2010. Prosedur Penelitian : Suatu Praktik. Jakarta : Rineka Cipta.
AdrianyIen, M. 2011. BKKBN. Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K). Tim Revolusi KIA Dinkes Provinsi NTT.
Depkes RI. 2011. Pedoman Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi P4K. Jakarta : Depkes RI.
Hidayat. A.A.A. 2011. Metode Penelitian Keperawatan dan Tekhnik Analisa Data. Bandung : Salemba Medika.
.2012. Metode Penelitian Keperawatan dan Tekhnik Analisa Data. Jakarta : Salemba Medika.
.2011. Metodologi Penelitian. Bandung : Mandar Maju.
Laksmono. 2013. Hanya 30% Kasus Komplikasi Ibu Hamil Ditangani. Jakarta : Rineka Cipta.
Notoatmodjo.2011. Kesehatan Masyarakat, Ilmu dan Seni. Jakarta : Rineka Cipta.
. 2012. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.
Nursalam. 2008. Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta : Salemba medika.
.2010. Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta : Salemba Medika.
Riduwan. 2011. Dasar Dasar Statistika. Bandung : Alfabeta.
Sarwono. 2012. Ilmu Kandungan. Jakarta : Yayasan Bina Pustaka Sarwono Prawihardjo.
Sugiyono. 2015. Statistika untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta.
Swarjana. 2012. Metodologi Penelitian Kesehan (1 ed.). Yogyakarta : CV Andi Offset.
Published
2021-10-19
Section
Articles