Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Ibu Dalam Memilih Pertolongan Persalinan Pada Dukun Beranak di Desa Punggur, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat Tahun 2023/2024

  • Thosimah Thosimah Institut Teknologi dan Kesehatan Muhammadiyah (ITEKES) Kalimantan Barat
  • Cau Kim Jiu Institut Teknologi dan Kesehatan Muhammadiyah (ITEKES) Kalimantan Barat
  • Wida Kuswida Bhakti Institut Teknologi dan Kesehatan Muhammadiyah (ITEKES) Kalimantan Barat
Keywords: Penolong Persalinan, budaya, pengetahuan, dukungan keluarga, sikap

Abstract

Latar Belakang: Pertolongan persalinan oleh bidan merupakan salah satu strategi dalam mengurangi masalah kesehatan ibu dan anak, namun masih banyak ibu hamil yang memilih pertolongan persalinan pada tenaga non kesehatan atau dukun beranak. Menurut data ASEAN AKI tertinggi berada di Myanmar sebesar 282.00/100.000 KH tahun 2020 dan AKI yang terendah terdapat di Singapura, pada tahun 2020 tidak ada kematian ibu di Singapura (ASEAN Secretariat, 2021). Di Indonesia jumlah AKI pada tahun 2020 menunjukkan 4.627 kasus kematian sebagian besar penyebab kematian ibu disebabkan oleh penyebab lain-lain sebesar 34,2%, perdarahan sebesar 28,7%, hipertensi dalam kehamilan sebesar 23,9%, dan infeksi sebesar 4,6% (Kemenkes RI, 2021). Berdasarkan hasil studi pendahuluan di Desa Punggur Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya terdapat ibu yang persalinannya masih ditolong oleh tenaga non kesehatan atau dukun beranak. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi ibu dalam memilih penolong persalinan pada dukun beranak di Desa Punggur Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya. Metode Penelitian: Jenis metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan cross sectional dengan populasi berjumlah 231 orang, teknik pengambilan sampel adalah Purposive Sampling. Hasil Penelitian: Dari 231 orang ibu yang memilih penolong persalinan pada dukun beranak faktor: pengetahuan rendah sebanyak 85 oranng (36.8%), budaya yang mendukung sebanyak 105 oranng (45.5%), kepercayaan pada dukun sebanyak 100 oranng (43.3%), jarak rumahnya jauh dengan fasilitas kesehatan sebanyak 76 oranng (32.9%), ekonomi rendah sebanyak 57 oranng (24.7%), dukungan keluarga yang mendukung sebanyak 84 orang (36.4%), sikap yang baik dari dukun beranak sebanyak 82 oranng (35.5%), selain itu didapatkan faktor paling dominan yaitu kepercayaan dengan nilai (Exp B) = 19.723 yang artinya ibu memiliki kesempatan 19.723 kali persalinannya ditolong oleh dukun beranak. Kesimpulan: Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan melalui metode kuesioner disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara ekonomi yang rendah dan budaya yang mendukung bagi ibu hamil dalam memilih penolong persalinan pada tenaga non kesehatan atau dukun beranak di Desa Punggur Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya.

 

References

Andini, Hanny Y. (2023). Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Pemilihan Penolong Persalinan Pada Ibu Hamil. Jurnal Ilmiah JKA (Jurnal Kesehatan Aeromedika) 55 Politeknik Kesehatan TNI AU Ciumbuleuit Bandung. Volume IX-No. 1, Maret 2023.
ASEAN Secretariat. (2021). ASEAN Statistical Yearbook. Jakarta: Asean Secretariat, 2021.
Byrne, A., Caulfield, T., Onyo, P., Nyagero, J., Morgan, A., Nduba, J., & Kermode, M. (2016). Community and provider perceptions of traditional and skilled birth attendants providing maternal health care for pastoralist communities in Kenya: a qualitative study. BMC pregnancy and childbirth, 16(1), 43.
Chairyah, R. 2022. Determinan Ekonomi, Budaya Dan Jarak Tempat Persalinan Di Desa Ulak Medang Muara Pawan Kalimantan Barat. Journal of Nursing and Midwifery Sciences, Volume 1, Issue 1, April 2022
Darmstadt, G. L., Lee, A. C., Cousens, S., Sibley, L., Bhutta, Z. A., Donnay, F., Wall, S. N. (2019). 60 millionnon facility births: Who can deliver in community settings to reduce intrapartum‐related deaths? International Journal of Gynecology & Obstetrics, 107 (Supplement).
Gobel, Fatmah A., et all. (2018). Aspek Sosial Budaya Dalam Pemilihan Pertolongan Persalinan Pada Suku Bajo Pomalaa Sulawesi Tenggara. Prosiding Seminar Nasional 2018 Sinergitas Multidisiplin Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, vol. 1, 2018, ISSN: 2622-0520.
Husna, Aulia T., dkk. 2019. Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan PemilihanPenolong Persalinan Di Desa Gema Dan Tanjung BelitWilayah Kerja Puskesmas Kampar Kiri Hulu I Kabupaten Kampar Tahun 2019. Jurnal Kesehatan Tambusai Volume 1, No 2 2020
Juliansyah. (2019). Profil Desa Punggur Kecamatan Sungai Kakap. Tribun Pontianak: https://pobtianak.tribunnews.com/2019/03/27/profil-desa-punggur-kecil-di-kecamatan-sungai-kakap. Diakses pada tanggal 2 November 2023.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2021). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2020. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Lestari, L., & Ramadhaniyanti. (2019). Malay Cultural Practice AndChildbirth With Traditional Birth Attendants: AQualitative Study In Women Of Productive Age In West Borneo Indonesia. Belitung Nursing Journal, Volume 5 Issue 1: January February 2019.
Pamungkas, Ervin T. (2017). Metode Regresi Logistik Biner Pada Faktor Yang Mempengaruhi Kesembuhan Pasien Penderita Demam Berdarah Dengue Di Rsud Dr. Iskak Kabupaten Tulungagung. Departemen Statistika Bisnis: Surabaya 2017.
Putri, dkk. (2021). Pengaruh Teknik Relaksasi Hypnobirthing Terhadap Penurunan Rasa Nyeri Kala I Persalinan Di Praktik Mandiri Bidan (Pmb) Siti Sara, S.Tr.Keb Kecamatan Idi Tunong Kabupaten Aceh Timur. Journal Getsempena Health Science: Journal Volume 2, Number 2, 2023 Pp. 70-82 P-Issn: - E-Issn: 2964-4402
Saryono & Anggraeni, M. D. (2017). Metode Penelitian Kualitatif dan Kualitatif Kesehatan. Jogyakarta: Nuha Medika
Setyatama, Ike Putri dkk. (2023). Keterlibatan Dukun Bayi Dalam Pertolongan Persalinan. Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol. 16 No. 1, Maret 2023, Page 8-13 ISSN: 1978-3167 (Print), 2580-135X.
Sukarni, Icesmi & Margareth. (2013). Kehamilan, Persalinan dan Nifas. Nuha Medika Sorowajan Baru. Yogyakarta.
Susiana, S. (2019). Angka Kematian Ibu: Faktor Penyebab Dan Upaya Penanganannya. Bidang Kesejahteraan Sosial: Kajian Singkat Terhadap Isu Aktual Dan Strategis Vol. Xi, No.24/Ii/Puslit/Desember/2019.
Riskesdas. (2018). Profil Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat. (https://dinkes.kalbarprov.go.id/wp.content/uploads/2018/08/PROFILKESEHATAN-PROV-KALBAR-TH-20178 (RISKESDAS2018) Diakses: pada tanggal 2 November 2023).
World Health Organization. (2021). Monitoring Health For the SDG’s, Sustainable Development Goals. Geneva: World Health Organization; 2021. Licence: CC BY-NC-SA 3.0 IGO.
Wijayanti, Irfana T., dkk. (2022). Asuhan Kebidanan Pada Persalinan. K-Media. Jakarta.
Yuliani, I., Setyowati, L., & Rohmatin, H. (2023). Perbedaan Pelayanan Persalinan Bidan Dan Dukun Dari Sudut Pandang Pasien Didusun Dadapan Puskesmas Andongsari. Pertama (Di Wilayah Kerja Puskesmas Keputih Surabaya). Infokes, 7(02), 13-16. SAINTEKES: Jurnal Sains, Teknologi Dan Kesehatan, 2(4), 476–485. https://doi.org/10.55681/saintekes.v2i4.161
Published
2024-06-05
Section
Articles