KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DALAM MENGHADAPI PERSALINAN DI TPMB SITI AISAH TAHUN 2023

  • Siti Aisah Universitas Medika Suherman
  • Rohani Siregar STIKes Medika Suherman
Keywords: kecemasan, ibu hamil, trimeter 3

Abstract

       Kecemasan pada ibu hamil biasanya pada trimester ketiga kehamilan hingga saat persalinan, dimasa pada periode ini ibu hamil merasa cemas terhadap berbagai hal seperti normal atau tidak normal bayinya lahir, nyeri yang akan dirasakan. Tujuan  penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kecemasan ibu hamil trimester III dalam menghadapi persalinan di TPMB Siti Aisah tahun 2023 agar ibu hamil dapat mengatasi kecemasannya lebih tenang dan dalam menghadapi persalinan. Desain penelitan kuantitatif, menggunakan metode Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 70 responden dengan jumlah sampel 70 ibu hamil trimester III. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian ini  menggunakan kuesioner. Analisa menggunakan Analisa univariat dan Analisa bivariate dengan uji chi square. Hasil dari penelitian yang menunjukan variabel yang berhubungan dengan kecemasan ibu hamil trimester III yaitu umur p value = 0,030 Nilai OR=4,333, status ekonomi p value = 0,049 Nilai OR=3,000, dukungan suami p value = 0,014 Nilai OR=3,923, dukungan tenaga kesehatan p value = 0,001 Nilai OR=6,765 dan yang tidak berhubungan yaitu pendidikan dengan p value = 1,000. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu ada hubungan antara umur, status ekonomi, dukungan suami, dukungan  tenaga kesehatan dengan kecemasan ibu hamil trimester III, sedangkan untuk pendidikan tidak ada hubungannya dengan kecemasan ibu hamil trimester III di TPMB Siti Aisah tahun 2023. Disarankan bagi ibu hamil dan keluarga terutama suami agar selalu mengingatkan ibu hamil teratur melakukan pemeriksaan kehamilan serta mendukung ataupun membantu ibu hamil mengatasi kecemasan yang dihadapinya.

Published
2024-03-08
Section
Articles