a Study Gravid and Husband’s Support in Participation in Classes for Pregnant Women

Studi di Desa Gulbung Kecamatan Pangarengan Kabupaten Sampang

  • Siti Rochimatul Lailiyah STIKes Ngudia Husada Madura
Keywords: Keikutrsertaan Kelas Ibu Hamil, Gravida, Dukungan Suami

Abstract

Rendahnya keikutsertaan kelas ibu hamil kemungkinan disebabkan oleh gravida dan dukungan suami. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan gravida dan dukungan suami dengan keikutsertaan kelas ibu hamil.

Jenis penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional. Populasinya ibu hamil sebanyak 34 orang dengan sampel 29 ibu hamil yang di ambil dengan metode simple random sampling. Variable penelitian adalah gravida, dukungan keluarga dan keikutsertaan kelas ibu hamil. Instrument penelitian adalah questioner yang telah di uji realibilitas dan validitanya. Uji statistic menggunakan uji fisher exact dengan α 0,05 dengan skala data nominal.

Hasil penelitian Hasil penelitian menunjukkan bahwa hampir seluruh ibu hamil primigravida mengikuti kelas ibu hamil (93,7%). Sebagian besar ibu hamil yang mendapatkan dukungan dari suami mengikuti kelas ibu hamil (86%) dan seluruh ibu kurang mendapatkan dukungan suami tidak mengukuti kelas ibu hamil (100%). Hasil uji statistic hubungan gravid dengan keikutsertaan kelas ibu hamil dengan fisher’s exact dengan α 0,05 dengan p=0,00 yang artinya ada hubungan antara gravida dengan keikutsertaan kelas ibu hamil. Dan uji statistic hubungan dukungan suami dan keikutsertaan kelas ibu hamil dengan fisher’s exact dengan α 0,05 dengan p=0,00 yang artinya ada hubungan antara dukungan suami dengan keikutsertaan kelas ibu hamil.

Pada gravida multi cenderung tidak mengikuti kelas ibu hamil maka sejak kontak dengan ibu di kehamilan awal sebaiknaya sudah di berikan pesan kepada ibu hamil. Jika nanti hamil anak berikutnya tetap ikut kelas ibu hamil untuk saling berbagi dengan ibu hamil yang lain da tetap memantau Kesehatan ibu dan janinnya. bidan melakukan pendidikan kesehatan melibatkan suami agar suami memahami pentingnya kelas ibu hamil bagi istrinya

 

References

Departemen Kesehatan Republik Indonesia. (2009). Pedoman Pelaksanaan Kelas Ibu Hamil. Departemen KEsehatan Republik Indonesia.
Lailiyah, Siti Rochimatul. 2019. Input kelas ibu hamil di wilayah kerja puskesma Sukoliloh Bangkalan. P e n e l i t i a n. 15–24.
Kemenkes. (2020). Permenkes RI Nomor 21 Tahun 2020. Kementerian Kesehatan RI, 9(May), 6. https://www.slideshare.net/maryamkazemi3/stability-of-colloids%0Ahttps://barnard.edu/sites/default/files/inline/student_user_guide_for_spss.pdf%0Ahttp://www.ibm.com/support%0Ahttp://www.spss.com/sites/dm-book/legacy/ProgDataMgmt_SPSS17.pdf%0Ahttps://www.n
Widiantari, N. K. N., Suariyani, N. L. P., & Karmaya, I. N. M. (2016). Hubungan Karakteristik Sosio Demografi dan Dukungan Sosial Suami dengan Partisipasi Ibu Mengikuti Kelas Ibu Hamil. Public Health and Preventive Medicine Archive, 4(1), 54–59. https://doi.org/10.15562/phpma.v4i1.57
Yusmaharani, Y. (2019). Hubungan Dukungan Suami dengan Pemanfaatan Kelas Ibu Hamil. Jurnal Kesmas Asclepius, 1(2), 86–95. https://doi.org/10.31539/jka.v1i2.586
Published
2023-03-25
Section
Articles