Perbedaan Tingkat Stres Kerja Pada Perawat Shift Siang dan Shift Malam di Ruang Rawat Inap Interna RSUD Bolaang Mongondow Utara
Abstract
Tekanan pikiran yang berkelanjutan dapat berdampak pada aspek dan sistem tubuh seseorang yang berkesudahan pada emosional, kognitif, fisiologis dan perilaku yang mencakup resah, tekanan jiwa, himpitan tubuh serta intelektual. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis perbedaan tingkat stres kerja pada perawat shift siang dan shift malam di ruang rawat inap interna RSUD Bolaang Mongondow Utara. Desain penelitian yang digunakan adalah desain deskriptif analitik dengan menggunakan rancangan komparatif. Populasi adalah perawat yang bertugas pada shift siang dan shift malam di Unit Rawat Inap interna RSUD Bolaang Mongondow Utara, yang berjumlah 16 orang. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik total sampling. Hasil penelitian diperoleh ada perbedaan yang signifikan antara tingkat stres kerja pada perawat shift siang dan shift malam di ruang rawat inap interna dengan nilai (p=0,000). Disarankan kepada perawat perawat hendaknya melakukan istirahat yang cukup setelah bekerja untuk menjaga kondisi fisik dan mental.