“NASI SERATUS” NAMBA ELMO HIPERTENSI, SCREENING & TATALAKSANA DIABETES MILITUS

  • Agus Priyanto Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Ngudia Husada Madura

Abstract

Lanjut usia (lansia) merupakan kelompok dengan usia lebih dari 60 tahun, kelompok lansia akan mengalami penurunan derajat kesehatan baik secara alamiah maupun akibat penyakit. Penyakit tidak menular banyak muncul pada usia lanjut karena penurunan fungsi fisiologis akibat proses penuaan. Penyakit tidak menular pada lansia diantaranya hipertensi, diabetes melitus, stroke dan rematik. Tujuan dari pengabdian masyrakat ini adalah Meningkatkan pengetahuan lansia tentang Hipertensi dan diabetes militus, serta melakukan monitoring tekanan darah, pengecekan gula darah, dan perubahan pada nilai ABI pada lansia.

Pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan diawali kegiatan penyuluhan tentang hipertensi dan diabetes militus, dilanjutkan dengan mendemonstrasikan senam hipertensi dan diabetes militus, dilanjutkan pengukuran tekanan darah, kadar glukosa darah dan pengukuran ABI,

Hasil pemeriksaan berdasarkan tingkat hipertensi lebih dari setengahnya lansia terkategori hipertensi tingkat satu 11 lansia (20%) dan tingkat dua sebanyak 23 lansia (42%)., sedangkan berdasarkan kadar glukosa darah setengahnya terkategori normal sebanyak 37 lansia (67%). Sedangkan di dapat 14 (25%) lansia nilai ABI ringan, 11 (20%) lansia nilai ABI sedang, dan 16 (30%) lansia dengan nilai ABI berat.

Berdasarkan hasil evaluasi umum dari intervensi yang dilakukan pada pengabdian masyarakat ini setelah di evaluasi didapatkan hasil bahwa sebagian besar lansia memahami dan termotivasi untuk peduli terhadap pencegahan hipertensi dan Diabetes militus. Saran selanjutnya agar kegiatan ini terus berlanjut maka diperlukan penguatan pada para kader posyandu untuk terus memberikan pengetahuan cara mencegah hipertensi dan biabetes militus menggunakan pengukuran nilai ABI

 

Kata kunci: lansia, hipertensi, diabetes militus,

Published
2025-06-24
How to Cite
Priyanto, A. (2025). “NASI SERATUS” NAMBA ELMO HIPERTENSI, SCREENING & TATALAKSANA DIABETES MILITUS. JURNAL PARADIGMA (PEMBERDAYAAN & PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT), 7(1), 31-36. https://doi.org/10.36089/pgm.v7i1.2585