Analisis Deskriptif Sikap dan Pola Perilaku Masyarakat Dalam Penanganan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) Vaksin Covid-19 Di Wilayah Kerja Puskesmas Teja – Pamekasan

  • Taufiqur Rahman Politeknik Negeri Madura
  • Robbiyanti Isnaini Politeknik Negeri Madura
  • Faisal Amir STIKes Ngudia Husada Madura
Keywords: Covid-19, Vaksin, KIPI, Sikap, Pola Perilaku

Abstract

Corona Virus Disease-19 (Covid-19) merupakan penyakit infeksi saluran pernapasan yang penularannya mudah dan cepat. Berbagai upaya telah dilakukan dalam memutus rantai infeksi covid-19, mulai dari mematuhi protokol, lockdown hingga pemberian vaksin. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin menganalisis dengan pendekatan deskriptif pada pola perilaku masyarakat ketika mengalami Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi. Desain penelitian adalah deskriptif dengan pendekatan retrospektif untuk menggambaran sikap dan pola perilaku masyarakat dalam penanganan KIPI Covid-19. Penelitian dilakukan di Wilayah Kerja Puskesmas Teja Pamekasan dengan Populasi sejumlah 30 orang. Teknik sampling menggunakan Non probability dengan menjadikan populasi seluruhnya sebagai sample. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner  berskala likert yang diberikan pada responden. Kuesioner yang digunakan berjenis close ended yang memuat 12 item pertanyaan terkait sikap dan pola perilaku masyarakat dalam penanganan KIPI Covid-19. Hasilnya menunjukkan bahwa sebagian besar responden yaitu 60% menunjukkan sikap positif terhadap KIPI sehingga  akan berimplikasi terhadap pola perilaku penanganan KIPI terutama setelah vaksin Covid-19. Hal ini sinergi dengan hasil pola perilaku adapatif masayarakat sebesar 67% dalam penanganan KIPI.  Sikap positif dan pola perilaku adaptif yang dimiliki masyarakat tidak terlepas dari kesadaran akan pentingnya pencegahan infeksi covid-19, kemudian keinginan untuk melindungi diri, keluaraga dan lingkungan sekitar. Selain itu peran petugas dalaa  memberikan edukasi dan persuasi juga berkontribusi dalam pembentukan sikap dan pola perilaku adaptif dalam penanganan KIPI

Published
2022-09-30
Section
Articles